Lembaran Mimpi

Selasa, 17 Mei 2011

Apapun hasilnya..

Apapun hasilnya SNMPTN undangan satu jam lagi, bijaksanalah dalam menerimanya.

Jikalau hasilnya tidak memuaskan cobalah pahami bahwa mungkin:

· Pilihan yg kita pilih bukan lah yg terbaik bagi kita, karena sesungguhnya hanya Allah yg Maha Mengetahui apa yg terbaik bagimu.

· Mungkin pilihannya tepat, hanya saja bukan jalur SNMPTN undangan yg harus kamu lalui. Kamu harus mencoba jalur lain seperti SNMPTN tertulis.

· Mungkin saat ini bukan waktu yang tepat untuk kita dapat apa yg kita inginkan.

Sekedar berbagi cerita, saya juga pernah ikut jaur PMDK seperti ini yg hanya melihat nilai rapot dan prestasi. Tahun lalu saya daftar PPKB UI untuk jalur ilmu komunikasi. Saya sangat yakin bahwa saya akan lulus, tapi apa daya Allah berkata lain. Saya tidak lulus.

Hari itu juga jadi hari yg terburuk bagi saya. Saya down. Saya hanya menghabiskan waktu dengan menyendiri dan merenung. Hingga keesokan harinya ayah datang dari Tangerang ke Pandeglang hanya untuk menghibur saya.

Tapi dari hal ini saya belajar, bahwa mungkin ilmu komunikasi memang bukan yang terbaik bagi saya. Saya mungkin masih bisa masuk UI tapi bukan di ilmu komunikasi sampai akhirnya Allah membuktikan saya bisa masuk UI tapi bukan jurusan ilmu komunikasi.

“...Boleh Jadi kamu membenci sesuatu, Padahal ia Amat baik bagimu, dan boleh Jadi (pula) kamu menyukai sesuatu, Padahal ia Amat buruk bagimu; Allah mengetahui, sedang kamu tidak mengetahui.” – Albaqarah - 216

Jadi mari kita memandang hasil yg keluar nanti dengan lebih bijaksana..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar